Selasa, 25 September 2012

......ASMAUL HUSNA.....>>....ALLAH memiliki nama-nama yang baik yang disebut dengan Asmaul Husna. ..>>>...Nama-nama dalam Asmaul Husna ini, ALLAH sendirilah yang menciptakannya. Dia-lah ALLAH yang Menciptakan, yang Mengadakan, yang Membentuk Rupa, yang Mempunyai Nama-Nama yang Paling baik. Bertasbih kepada-Nya apa yang ada di langit dan di bumi. Dan Dia-lah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. (QS. Al-Hasyr: 24)...>>.....Rahasia Sukses Bangsa China..???...>>>...Budaya China dan masyarakatnya, tak pelak, merupakan kisah sukses yang paling terkenal. Maju pesatnya perekonomian China sejak beberapa tahun lalu menunjukkan bahwa “Sang Naga” memang tengah menggeliat, baru bangun dari tidur panjangnya.Sebagaimana diketahui, kini banyak barang produksi China telah merambah Asia, Afrika, dan Amerika Selatan, bahkan memasuki AS dan Eropa, negara yang dikenal paling ketat dalam mengawasi produk-produk luar. Tidak heran, PBB menganggap China sebagai negara yang paling pesat pertumbuhan ekonominya....>>....Apakah di Indonesia tidak ada fenomena yang sama? Ada, dan mirip.....????>>>>....Sun Tzu seni Berperang(Art Of War)...>>>.....6 Rahasia Sukses Seorang Pemimpin Besar Genghis Khan..>>>


ASMAUL HUSNA
17 April 2009 20:18
http://satriabulan.blogspot.com/feeds/posts/default?orderby=updated

Asmaul Husna       

ALLAH memiliki nama-nama yang baik yang disebut dengan Asmaul Husna. 

Rasulullah SAW menjelaskan bahwa al-Asma al-Husna ini jumlahnya ada 99, karena ALLAH menyukai bilangan yang ganjil.  Sesungguhnya ALLAH mempunyai sembilan puluh sembilan nama, yaitu seratus kurang satu. Barangsiapa menghitungnya, niscaya ia masuk surga. (H.R. Bukhari dan Muslim)    Sembilan puluh sembilan nama tsb menggambarkan betapa baiknya ALLAH. Nama-nama dalam Asmaul Husna ini, ALLAH sendirilah yang menciptakannya.    Dia-lah ALLAH yang Menciptakan, yang Mengadakan, yang Membentuk Rupa, yang Mempunyai Nama-Nama yang Paling baik. Bertasbih kepada-Nya apa yang ada di langit dan di bumi. Dan Dia-lah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. (QS. Al-Hasyr: 24)    Sebutlah nama-nama ALLAH, dalam setiap zikir dan doa kita. Jika kita memohon diberi petunjuk, sebutlah nama Al-Hâdi (Maha Pemberi Petunjuk). Jika kita mohon diberi sifat kasih sayang, sebutlah nama Ar-Rahmân (Maha Pengasih). Semoga doa kita akan semakin makbul. 

Anjuran untuk menggunakan Asmaul Husna dalam berzikir dan berdoa, diterangkan oleh ALLAH SWT dalam Al-Quran.  Hanya milik ALLAH asma-ul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asma-ul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam (menyebut) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan. (QS. Al-A'râf: 180)    Asmaul Husna hanya milik ALLAH SWT. Manusia sebagai makhluk-Nya hanya dapat memahami, mempelajari, dan meniru kandungan makna dari nama yang baik tsb dalam kehidupan sehari-hari.

No   Nama                   Arti                                                                Antara lain terdapat dalam       
1      ar-Rahmaan          Yang Maha Pemurah                                         Al-Faatihah: 3       
2      ar-Rahiim              Yang Maha Pengasih                                         Al-Faatihah: 3       
3      al-Malik                Maha Raja                                                         Al-Mu'minuun: 11       
4      al-Qudduus           Maha Suci                                                         Al-Jumu'ah: 1       
5      as-Salaam            Maha Sejahtera                                                  Al-Hasyr: 23        
6      al-Mu'min              Yang Maha Terpercaya                                        Al-Hasyr: 23       
7      al-Muhaimin           Yang Maha Memelihara                                       Al-Hasyr: 23       
8      al-'Aziiz                 Yang Maha Perkasa                                            Aali 'Imran: 62       
9      al-Jabbaar              Yang Kehendaknya Tidak Dapat Diingkari            Al-Hasyr: 23       
10    al-Mutakabbir         Yang Memiliki Kebesaran                                   Al-Hasyr: 23        
11    al-Khaaliq               Yang Maha Pencipta                                         Ar-Ra'd: 16       
12    al-Baari'                  Yang Mengadakan dari Tiada                             Al-Hasyr: 24       
13    al-Mushawwir          Yang Membuat Bentuk                                       Al-Hasyr: 24       
14    al-Ghaffaar              Yang Maha Pengampun                                    Al-Baqarah: 235       
15    al-Qahhaar              Yang Maha Perkasa                                         Ar-Ra'd: 16        
16    al-Wahhaab             Yang Maha Pemberi                                         Aali 'Imran: 8       
17    ar-Razzaq                Yang Maha Pemberi Rezki                               Adz-Dzaariyaat: 58       
18    al-Fattaah                Yang Maha Membuka (Hati)                              Sabaa': 26       
19    al-'Aliim                   Yang Maha Mengetahui                                    Al-Baqarah: 29       
20    al-Qaabidh               Yang Maha Pengendali                                     Al-Baqarah: 245        
21    al-Baasith                 Yang Maha Melapangkan                                 Ar-Ra'd: 26       
22    al-Khaafidh               Yang Merendahkan                                           Hadits at-Tirmizi       
23    ar-Raafi'                   Yang Meninggikan                                            Al-An'aam: 83       
24    al-Mu'izz                  Yang Maha Terhormat                                       Aali 'Imran: 26       
25    al-Mudzdzill              Yang Maha Menghinakan                                  Aali 'Imran: 26        
26    as-Samii'                  Yang Maha Mendengar                                     Al-Israa': 1       
27    al-Bashiir                  Yang Maha Melihat                                          Al-Hadiid: 4       
28    al-Hakam                  Yang Memutuskan Hukum                                Al-Mu'min: 48       
29    al-'Adl                      Yang Maha Adil                                                 Al-An'aam: 115       
30    al-Lathiif                   Yang Maha Lembut                                            Al-Mulk: 14        
31    al-Khabiir                  Yang Maha Mengetahui                                     Al-An'aam: 18       
32    al-Haliim                   Yang Maha Penyantun                                       Al-Baqarah: 235       
33    al-'Azhiim                 Yang Maha Agung                                              Asy-Syuura: 4       
34    al-Ghafuur                Yang Maha Pengampun                                      Aali 'Imran: 89       
35    asy-Syakuur             Yang Menerima Syukur                                      Faathir: 30        
36    al-'Aliyy                    Yang Maha Tinggi                                              An-Nisaa': 34       
37    al-Kabiir                    Yang Maha Besar                                              Ar-Ra'd: 9       
38    al-Hafiizh                  Yang Maha Penjaga                                           Huud: 57       
39    al-Muqiit                   Yang Maha Pemelihara                                       An-Nisaa': 85       
40    al-Hasiib                   Yang Maha Pembuat Perhitungan                        An-Nisaa': 6        
41    al-Jaliil                      Yang Maha Luhur                                               Ar-Rahmaan: 27       
42    al-Kariim                   Yang Maha Mulia                                                An-Naml: 40       
43    ar-Raqiib                   Yang Maha Mengawasi                                        Al-Ahzaab: 52       
44    al-Mujiib                    Yang Maha Mengabulkan                                     Huud: 61       
45    al-Waasi'                  Yang Maha Luas                                                  Al-Baqarah: 268        
46    al-Hakiim                  Yang Maha Bijaksana                                           Al-An'aam: 18       
47    al-Waduud                Yang Maha Mengasihi                                           Al-Buruuj: 14       
48    al-Majiid                    Yang Maha Mulia                                                  Al-Buruuj: 15       
49    al-Baa'its                   Yang Maha Membangkitkan                                  Yaasiin: 52       
50    asy-Syahiid               Yang Maha Menyaksikan                                      Al-Maaidah: 117        
51    al-Haqq                     Yang Maha Benar                                                 Thaahaa: 114       
52    al-Wakiil                    Yang Maha Pemelihara                                         Al-An'aam: 102       
53    al-Qawiyy                  Yang Maha Kuat                                                  Al-Anfaal: 52       
54    al-Matiin                    Yang Maha Kokoh                                                Adz-Dzaariyaat: 58       
55    al-Waliyy                   Yang Maha Melindungi                                         An-Nisaa': 45        
56    al-Hamiid                   Yang Maha Terpuji                                                An-Nisaa': 131       
57    al-Muhshi                   Yang Maha Menghitung                                        Maryam: 94       
58    al-Mubdi'                    Yang Maha Memulai                                             Al-Buruuj: 13       
59    al-Mu'id                      Yang Maha Mengembalikan                                  Ar-Ruum: 27       
60    al-Muhyi                     Yang Maha Menghidupkan                                    Ar-Ruum: 50        
61    al-Mumiit                    Yang Maha Mematikan                                         Al-Mu'min: 68       
62    al-Hayy                      Yang Maha Hidup                                                 Thaahaa: 111       
63    al-Qayyuum                Yang Maha Mandiri                                              Thaahaa: 11       
64    al-Waajid                    Yang Maha Menemukan                                       Adh-Dhuhaa: 6-8       
65    al-Maajid                     Yang Maha Mulia                                                 Huud: 73        
66    al-Waahid                   Yang Maha Tunggal                                              Al-Baqarah: 133       
67    al-Ahad                       Yang Maha Esa                                                   Al-Ikhlaas: 1       
68    ash-Shamad                Yang Maha Dibutuhkan                                        Al-Ikhlaas: 2       
69    al-Qaadir                     Yang Maha Kuat                                                  Al-Baqarah: 20       
70    al-Muqtadir                  Yang Maha Berkuasa                                           Al-Qamar: 42        
71    al-Muqqadim                Yang Maha Mendahulukan                                   Qaaf: 28       
72    al-Mu'akhkhir                Yang Maha Mengakhirkan                                   Ibraahiim: 42       
73    al-Awwal                      Yang Maha Permulaan                                        Al-Hadiid: 3       
74    al-Aakhir                      Yang Maha Akhir                                                Al-Hadiid: 3       
75    azh-Zhaahir                  Yang Maha Nyata                                               Al-Hadiid: 3        
76    al-Baathin                    Yang Maha Gaib                                                 Al-Hadiid: 3       
77    al-Waalii                      Yang Maha Memerintah                                       Ar-Ra'd: 11       
78    al-Muta'aalii                 Yang Maha Tinggi                                                Ar-Ra'd: 9       
79    al-Barr                         Yang Maha Dermawan                                         Ath-Thuur: 28       
80    at-Tawwaab                  Yang Maha Penerima Taubat                                An-Nisaa': 16        
81    al-Muntaqim                 Yang Maha Penyiksa                                           As-Sajdah: 22       
82    al-'Afuww                      Yang Maha Pemaaf                                             An-Nisaa': 99       
83    ar-Ra'uuf                      Yang Maha Pengasih                                           Al-Baqarah: 207       
84    Maalik al-Mulk              Yang Mempunyai Kerajaan                                   Aali 'Imran: 26       
85   Zuljalaal wa al-'Ikraam    Yang Maha Memiliki Kebesaran serta Kemuliaan    Ar-Rahmaan: 27        
86    al-Muqsith                    Yang Maha Adil                                                   An-Nuur: 47       
87    al-Jaami'                      Yang Maha Pengumpul                                         Sabaa': 26       
88    al-Ghaniyy                   Yang Maha Kaya                                                  Al-Baqarah: 267       
89    al-Mughnii                    Yang Maha Mencukupi                                         An-Najm: 48       
90    al-Maani'                      Yang Maha Mencegah                                          Hadits at-Tirmizi        
91    adh-Dhaarr                   Yang Maha Pemberi Derita                                   Al-An'aam: 17       
92    an-Naafi'                       Yang Maha Pemberi Manfaat                                Al-Fath: 11       
93    an-Nuur                        Yang Maha Bercahaya                                         An-Nuur: 35       
94    al-Haadii                       Yang Maha Pemberi Petunjuk                              Al-Hajj: 54       
95    al-Badii'                        Yang Maha Pencipta                                            Al-Baqarah: 117        
96    al-Baaqii                       Yang Maha Kekal                                                Thaahaa: 73       
97    al-Waarits                     Yang Maha Mewarisi                                           Al-Hijr: 23       
98    ar-Rasyiid                     Yang Maha Pandai                                              Al-Jin: 10       
99    ash-Shabuur                 Yang Maha Sabar                                                Hadits at-Tirmizi

Rahasia Sukses Bangsa China
29 Januari 2009 19:06

Mengapa Bangsa China Maju Pesat?    
Posted by articleus author  November 19, 2008  
             
Budaya China dan masyarakatnya, tak pelak, merupakan kisah sukses yang paling terkenal. Maju pesatnya perekonomian China sejak beberapa tahun lalu menunjukkan bahwa “Sang Naga” memang tengah menggeliat, baru bangun dari tidur panjangnya.Sebagaimana diketahui, kini banyak barang produksi China telah merambah Asia, Afrika, dan Amerika Selatan, bahkan memasuki AS dan Eropa, negara yang dikenal paling ketat dalam mengawasi produk-produk luar. Tidak heran, PBB menganggap China sebagai negara yang paling pesat pertumbuhan ekonominya.

Sebenarnya, kesuksesan China sudah berlangsung sejak lama. Jauh sebelum abad Masehi, masyarakat purba China sudah mampu menemukan peralatan penting, seperti kompas, kertas, dan kode biner komputer. Para pakar Barat memang mengakui bahwa budaya China tidak tertandingi dalam sejarah umat manusia. Budaya tersebut memiliki banyak sekali rahasia tentang motivasi dan kesuksesan sejak zaman dulu hingga zaman sekarang.

Mereka percaya budaya China berlangsung sepanjang masa. Bukti konkretnya adalah manakala peradaban-peradaban kuno lain seperti Sumeria, Babylonia, Mesir, Romawi, dan Yunani timbul tenggelam ditelan waktu, budaya China tetap bertahan terus. Peradaban China dikatakan “memiliki haluan untuk bersemi kembali setelah mengalami kemunduran” (Keajaiban Seni Motivasi Bangsa Cina Kuno, 2007). Konon, ketika para kaisar saling mengalahkan satu sama lain, mereka cenderung merusak budaya dari pihak yang kalah. Namun hal seperti itu justru tidak terjadi ketika Mongol dan Manchu mengalahkan China. Sebagai gantinya, budaya China “memenangkan” mereka. Dalam hal ini, kebudayaan China malah dilestarikan dan dikembangkan.

Budaya China bertahan begitu lama karena kuat, praktis, dan penuh kearifan. Apalagi didukung para pemimpin China yang hampir selalu mempelajari jiwa manusia dan menulis beberapa teks kuno, seperti I Ching dan Tung Shu. Dari masa kuno juga terwariskan buku-buku tentang filsafat Tao dan filsafat Sun Tzu yang amat terkenal.

Teks-teks kuno itu mampu memberikan wawasan, pedoman, aturan, dan prinsip tentang kesuksesan, pengelolaan usaha, perkimpoian, keluarga, pendirian negara, strategi, bahkan perang. Hasil-hasilnya terlihat jelas bahwa rakyat China adalah orang-orang yang luar biasa dalam praktik, mampu beradaptasi, dan selalu sukses hampir di semua perjalanan hidup mereka di seantero dunia. Mereka bukan saja menjadi penguasa perekonomian baru, tetapi juga berjaya di bidang ilmu pengetahuan dan olahraga. Adaptasi

Budaya China memang sempat mengalami kemunduran karena pengaruh Barat, seperti akibat Perang Candu dan Perang Dunia II. Namun karena kemampuan beradaptasi dan masyarakatnya berjiwa avonturir, budaya China justru semakin berkembang luas di seluruh dunia.

Hal yang amat nyata diperlihatkan oleh hadirnya China Town di berbagai negara, termasuk Pecinan di Indonesia. Adanya China Town tentu saja merupakan bukti keberhasilan bisnis China di wilayah itu.

Kemampuan adaptasi orang China juga terlihat dari kemampuan mereka membuat makanan dalam bentuk apa saja yang mengesankan. Dulu, misalnya, di pantai-pantai Eropa banyak sekali terlihat kepiting berlari-lari di atas pasir.

Ketika air laut surut, banyak kerang menempel di batu-batu karang. Dengan riang orang-orang China menangkapi kepiting dan mengambili kerang lalu memasaknya sebagai makanan yang lezat dan bergizi.

Hal ini sebelumnya tidak terbayangkan oleh bangsa Eropa bahwa sesungguhnya kepiting dan kerang bisa dimakan. Kemampuan orang China untuk mengubah sebagian besar apa saja menjadi makanan enak dan mahal merupakan kisah legendaris, sekaligus bukti dari kemampuan adaptasi pikiran dan perasaan mereka.

Konon, rahasia utama budaya China adalah memadukan pelajaran tentang motivasinya dengan seni pada berbagai benda yang indah dan rumit. Artinya, filosofi motivasi China diterjemahkan ke dalam sesuatu yang memiliki daya tarik, gaib, dan mistis.

Dengan demikian motivasi China banyak mengandung kecerdasan sehingga dipandang memiliki corak yang indah dan cemerlang. Selain itu, para pemimpin China kuno mencurahkan beberapa ungkapan dan simbol guna menekankan betapa pentingnya kemampuan otak. Ini ditandai dengan betapa banyaknya karakter dalam huruf Kanji dimana setiap huruf mengandung makna tersendiri.

Simbolisasi sering dipakai untuk memberi motivasi. Ikan mas, misalnya, dipercaya adalah simbol ketekunan. Menurut filosofi China purba, “dengan ketekunan, orang bodoh sekalipun bisa menyingkirkan gunung”. Masih banyak simbol lain yang dikenal, seperti tentang kekayaan, nasib, dan keberuntungan.

Ternyata, simbol-simbol keberkahan yang penuh cemerlang itu menciptakan pandangan yang optimistis tentang kekayaan dan keberuntungan, yang hampir tidak jelas menciptakan keinginan di dalam pola pikir untuk menjadi kaya dan sukses.

Kemampuan adaptasi dan motivasi yang dilakukan masyarakat China banyak mengilhami peneliti-peneliti Barat. Untuk itu sejak abad XVIII mereka giat menerjemahkan teks-teks kuno China.
Berkat merekalah kini masyarakat modern di seluruh penjuru dunia mengenal feng shui (ilmu tata letak bangunan), akupunktur, akupresur, dan refleksiologi (ilmu pengobatan), teori yin yang (keseimbangan hidup), dan berbagai ilmu ramalan. Leluhur

Masyarakat China kuno percaya keutuhan keluarga merupakan kunci utama kesuksesan. Begitu pula bakti kepada leluhur. Mereka sering “menerjemahkannya” lewat puisi, seperti puisi berikut: Andaikan ayah dan anak bersatu/Gunung-gunung menjadi batu permata/Andaikan jantung kakak beradik sama/Bumi pun bisa menjadi emas.

Puisi ini menyiratkan kesan bahwa harus ada kerja keras di antara manusia. Begitulah, puisi-puisi seperti inilah yang mampu menjadi motivator kemajuan bangsa dan negara.

Perhatian masyarakat China terhadap keluarga dan leluhur tercermin pada kesetiaan mereka merawat makam-makam kerabat. Bahkan ada yang memperlakukannya secara berlebihan.

Sementara itu, kaisar-kaisar zaman dulu banyak mewariskan kenangan leluhur yang mulia. Menurut penulis buku tentang China, Ong Tang, meskipun sering disalahgunakan, namun warisan-warisan tersebut mengandung rahasia kesuksesan akhir yang sangat mengagumkan.

Pemujaan kepada leluhur sering dikaitkan dengan festival. Pada masa kuno festival memiliki arti khusus karena dihubungkan dengan pemujaan untuk mengenang para dewa. Menurut orang-orang bijak zaman dulu, termasuk Konghucu (Confucius), bangsa yang mengabaikan perayaan-perayaan festival utama akan terancam binasa. Alasannya adalah orang ingin menikmati kesenangan dan lagi pula festival dapat menyatukan rakyat bersama-sama, terutama dengan para pemimpinnya.

Sampai kini mungkin masih banyak rahasia tersembunyi di China. Tak heran seorang nabi besar pernah berkata, “Kejarlah ilmu sampai ke negeri China”. Bagaimana dengan kita?

Memang, kunci utama kesuksesan relatif sama pada semua bangsa, yakni ketekunan, keuletan, kejujuran, kerja keras, dan keberuntungan. Namun mengapa bangsa China memiliki keunggulan? Dan “mengapa” China mampu menghasilkan produk sedemikian banyak, bagus, dan murah. Dikatakan, sebab penting kehebatan China adalah karena “jaring laba-laba” keluarga. Pedagang-pedagang dari China berhasil menembus pasar karena memanfaatkan jaring-jaring ini “baik di dalam negeri maupun di luar negeri”. Lalu dikatakan, “Umumnya orang China begitu erat rasa persaudaraannya. Nama marga mempererat persatuan dan amat membuka peluang kerja sama. Tak heran, orang China hanya memercayakan usahanya kepada bangsanya sendiri”. Argumen seperti ini sering dikemukakan banyak penulis. Penanam modal ter-besar di China bukan orang dari Jepang atau Amerika, tetapi “orang China perantauan” (overseas Chinese). Siapa mereka? Mereka adalah orang China dari Taiwan dan Hongkong. Belum jelas, apakah orang China Asia Tenggara juga membawa modalnya ke China dalam jumlah besar. Cultural proximity ini sering dipakai untuk menjelaskan mengapa modal dari Taiwan dan Hongkong masuk daratan China. Selain itu, dilontarkan argumen tambahan, yaitu pengusaha China sedemikian “percaya” satu sama lain. ‘Artinya, konsumen tinggal menghubungi via telepon dan pedagang dengan cepat mengirim barang sesuai pesanan. Kejujuran dipegang teguh meski konsumen belum memberikan uangnya”. Pernyataan ini harus dikoreksi: bukan antara pedagang dan konsumen, tetapi antarpedagang, ada saling percaya, terutama dalam hal kredit. Pengusaha China terkenal karena trust yang tinggi sehingga mereka dapat merebut peluang sekecil apa pun. Pada saat ada kesempatan dan modal yang diperoleh dengan cepat, mereka segera merebut kesempatan itu. “Trust”

Trust antarpedagang China ini menarik perhatian banyak sosiolog. Mereka sendiri memakai istilah guanxi (hubungan) guna menjelaskan gejala trust antarmereka. Guanxi ini sebenarnya tidak terbatas pada hubungan kekeluargaan saja.

Hubungan-hubungan lain yang bisa menimbulkan GuanXi misalnya kesamaan asal daerah (desa, kabupaten, provinsi), kesamaan sekolah (alumni), dan persahabatan. Pilih salah satu dari variabel itu. dan Anda akan menemukan dasar bagi GuanXi. Dalam peribahasa China dikatakan: jiali kao fumu, chumen kao pengyou. “Di rumah orang bersandar pada bapak-ibu, di luar rumah orang menggantungkan diri pada sahabat”. Persahabatan di China dijunjung tinggi. Salah satu dari lima hubungan ajar-an Konfusius (wu tun) adalah hubungan antarsahabat. Jika orang China suka pada seseorang, ia akan cepat mengatakan pengyou (sobat). Jika sungguh suka dan percaya, ia akan memakai istilah lao pengyou (sobat lama). Trust ini lain dibanding trust yang dibangun dalam institusi modern. Kehidupan modern, termasuk ekonomi, tidak bisa bertahan jika tidak ada trust. Dapat dikatakan trust di dunia modern diletakkan berdasar kepastian hukum. Namun trust di kalangan orang China dibangun atas dasar yang berbeda. Trust di kalangan orang China didasarkan kekeluargaan, kedaerahan, alumni sekolah, dan persahabatan. Orang akan mengatakan, trust yang didasarkan atas hukum lebih “terbuka” di-banding yang didasarkan faktor-faktor di atas. Tidak mungkin membangun trust dengan orang China jika bukan berasal dari keluarga, daerah, atau alumni sekolah! Masih ada peluang lain, lewat hubungan persahabatan (pengyou). Dalam banyak legenda dari China dilukiskan banyak hubungan persahabatan yang mengharukan. Sampai hari ini pun sering ditemukan banyak persahabatan antarorang China yang erat, bahkan sama atau melebihi hubungan dengan anggota keluarga.

Indonesia juga

Pembicaraan tentang trust dan guanxi sebenarnya menggugat semua teori hubungan transaksi yang didasarkan atas teori hubungan pasar. Dalam situasi pasar, semua individu adalah rival atau kompetitor yang bersaing, bahkan bersaing dengan tidak jujur. Karena itu, semua transaksi harus didasarkan atas secarik kertas yang berisi kontrak, hitam atas putih, yang dijamin negara sebagai pemegang alat pemaksa yang sah.
Akibatnya orang menjadi musuh bagi orang lain. Hubungan keluarga, kedaerahan, sekolah, dan persahabatan, semua dianggap tidak relevan. Saudara dan saudara bisa saling menggugat di pengadilan, sahabat dan sahabat bisa terlibat pengadilan bertele-tele. Yang penting, kepentingan pribadi (self-interest) harus menang lewat kompetisi bengis di tengah pasar.

Kultur China justru mengajarkan kebalikannya. Boleh ada pasar, tetapi hubungan baik antarmanusia tetap jalan. Boleh ada persaingan, tetapi tolong-menolong antarkeluarga, orang sedaerah, satu alumni, dan sahabat tidak boleh dilupakan. Pasar selalu embedded, tidak mengalahkan guanxi. Bisa saja dikatakan hal ini akan menimbulkan nepotisme dan kolusi, tetapi dibuktikan empiris, guanxi mendukung pertumbuhan dahsyat ekonomi China.

Apakah di Indonesia tidak ada fenomena yang sama? Ada, dan mirip. Kekeluargaan penting, kedaerahan, bahkan hubungan alumni juga penting. Lihat pasar-pasar di Jakarta yang didominasi berbagai suku, juga kantor-kantor pemerintah maupun swasta penuh alumni universitas tertentu. Semangat “tolong-menolong” dan “gotong royong” masih ada, belum hilang. Ada kekhawatiran, ini dapat menimbulkan korupsi, tetapi mengapa tidak bisa sebaliknya, menimbulkan social capital seperti di kalangan orang China?
Mungkin kini orang Indonesia sedang lupa jati diri, bingung, dan memakai aneka “teori” aneh, yang justru memperlemah semangat membangun bangsa.

6 Rahasia Sukses Seorang Pemimpin Besar Genghis Khan

http://id.shvoong.com/business-management/management/1988242-rahasia-sukses-seorang-pemimpin-besar/



Sangat menarik untuk menelusuri kisah kehidupan sang Kaisar dari beberapa referensi. Kita dapat mengetahui bagaimana seorang buangan yang buta huruf mampu mempersatukan seluruh bangsa Mongolia, memiliki kekuasaan kekaisaran yang terbentang meliputi hampir separuh daratan bumi dari Asia hingga Eropa Timur. Ada banyak pelajaran kebaikan yang dapat kita temukan dari setiap ciptaanNya.
Mari sejenak kita membuka wawasan kita untuk memahami pelajaran apa saja yang dapat kita temukan dari salah satu ciptaan Tuhan yang bernama Genghis Khan ini :
  1. Bakti kepada kedua orang tua
    Perubahan mendasar dalam diri Genghis Khan yang bernama asli Temujin terjadi ketika ayahnya meninggal. Ayah Temujin, Yesugei meninggal karena diracuni suku Tartar dalam perjalanan pulang setelah mengantar Temujin ke suku Onggirat untuk memilh calon istrinya. Kehidupan bangsa Mongolia saat itu amat keras, perkelahian antar suku dan klan untuk menjadi kelompok yang paling disegani dan berkuasa merupakan hal yang biasa. Bakti Temujin ditunjukkan dengan keberhasilannya dalam melaksanakan perintah ayahnya untuk menyisihkan lawan-lawan yang telah menghancurkan klan mereka. Genghis Khan juga selalu mengkhawatirkan keselamatan Ibunya dan tidak melupakannya setelah harus terpisah sekian tahun lamanya sejak Ia ditawan musuh. Melalui pengembaraan yang panjang akhirnya Temujin dapat menemukan kembali Ibunya.
  2. Tidak tamak akan harta
    Kemenangan yang diperoleh Jamukha dan Temujin memberikan mereka harta rampasan perang. Berbeda dengan Jamukha yang tamak akan harta, Temujin membagikan 9/10 bagian harta rampasan perang kepada prajurit-prajurit yang berada di bawah kendalinya, sementara itu ia hanya menikmati 1/10 bagian sisanya. Sikap inilah yang kemudian membuat prajuritnya setia dan bahkan membuat dua orang prajurit andalan Jamukha membelot dan mengabdi kepada Temujin. Kejadian inilah yang kemudian menjadi awal perpecahan dari kedua saudara angkat itu.
  3. Kemampuan dalam mengelola emosi
    Orang yang memiliki kecerdasan emosi yang tinggi adalah orang yang mampu mengelola dan menanfaatkan emosinya pada saat yang tepat. Bentuk emosi dapat berupa kesedihan, kemarahan, cinta, takut ,dsb. Jika kita melihat kedua film tentang Genghis Khan dan buku tersebut, kita akan menemukan sosok Temujin adalah seseorang yang mampu mengelola emosinya dengan baik. Setiap penumpasan yang kejam dan tanpa ampun selalu ia lakukan dengan penuh kesadaran atas manfaat dan akibatnya, bukan dengan keadaan membabi buta. Tempaan alam, hinaan dan penderitaan yang bertubi-tubi yang dimilikinya membuatnya tahu bagaimana mengelola dendam yang dimilikinya menjadi sumbu motivasi yang amat dahsyat. Ia tahu kapan harus membalas dendam dan kapan harus memaafkan seseorang meskipun orang tersebut telah menyiksanya. Penyerangan yang dilakukannya terhadap kesultanan Khawarizm yang menghabiskan darah sejuta manusia di kawasan Persia juga bukan dengan alasan yang membabi buta dan haus kekuasaan. Keinginan Genghis untuk membuka jalur perdagangan dengan Kesultanan Khawarizm ternyata dibalas dengan pengiriman penggalan kepala utusan Sang Kaisar. Meskipun ganas di medan pertempuran Sang Kaisar juga seorang pemaaf, Tindakan untuk memaafkan Jamukha merupakan sikap yang amat brilliant dan sulit untuk ditiru. Jamukha awalnya memang banyak memberikan pertolongan kepada Genghis namun dalam perjalanannya Jamukha sendirilah yang menghancurkan kehidupan Genghis dengan menyiksanya dan menjualnya sebagai budak akibat perebutan kekuasaan yang tak sehat. Genghis Khan pun tidak mau menuruti permintaan Jamukha untuk menghukum dirinya.
  4. Memegang teguh kepercayaan dan komitmen
    Dalam satu pertempuran dengan suku Mongolia, Genghis Khan hampir terbunuh oleh salah seorang jenderal dari suku tersebut, namun berhasil menyelamatkan diri dan diakhir peperangan kemenangan berada di pihak Genghis Khan. Salah satu tawanan perang tersebut adalah jenderal yang hampir membunuhnya, hanya dengan bermodal kepercayaan dan sumpah setia dari jenderal tersebut Genghis mengangkatnya menjadi salah satu jenderal kepercayaanya. Sikap ini memberikan pemahaman kepada kita bahwa Genghis Khan tahu benar bagaimana mengelola amarah, ia tahu benar kapan suatu dendam itu dapat bermanfaat dan kapan tidak.
  5. Pemimpin yang visioner
    Nenek moyang Bangsa Mongolia terkenal sebagai bangsa nomadic yang senang mengembara dan hidup berpindah-pindah, mereka tidak memiliki rumah yang tetap. Mereka hidup bermukim di tenda-tenda. Meskipun Temujin dibesarkan dalam kebudayaan nomadic,Pada masa kepemimpinanya. Ia membangun ibu kota kerajaan permanen, Karakorum menjadi tempat pilihannya dan ia ingin menjadikannya sebagai pusat dagang dan budaya yang besar. Genghis Khan ingin bangsanya sejahtera dari penaklukan yang dilakukannya. Ia menginginkan rakyatnya memakan daging yang empuk, hidup dalam tenda yang indah dan mengembalakan ternak-ternak mereka di tanah yang subur. Apa yang ia lakukan untuk mencapai kesejahteraan masyakarakat seperti itu? Ia mengimpor pengetahuan dan teknologi militer dari China, mendirikan korps pelatihan medis dengan tabib-tabib China, memerintahkan pengikutnya untuk melakukan kodifikasi atas catatan dan peraturan darinya sebagai cikal bakal hukum dan perundang-undangan di masa kekaisarannya, tidak seorangpun diperbolehkan memiliki budak dari bangsa Mongol, dan tiap suku diberikan kebebasan untuk menentukan tanahnya sendiri. Meskipun Genghis Khan seorang yang buta huruf tetapi ia paham betul dengan kekuatan tulisan dan ia tidak menginginkan rakyatnya seperti itu dan memerintahkan agar warisan kekuasaannya tercatat untuk generasi mendatang.
  6. Tidak pernah melupakan pertolongan orang lain
    Sosok yang paling diingat oleh Temujin adalah orang tua yang telah memberikannya makanan dan minuman ketika ia sedang menjadi tawanan salah satu suku Mongol semasa kecilnya. Saat ia menjadi kaisar, Temujin memerintahkan pasukkannya untuk membangunkan tenda disamping tenda yang dimilikinya untuk orang tua tersebut, dan menghadiahkannya seratus ekor kuda. Temujin juga selalu mengenang pertolongan seorang biksu dari kerajaan Tangut, yang telah memiliki firasat bahwa kelak bangsa Mongol akan menghancurkan kerajaan tersebut. Satu pesan dari biksu itu adalah ketika masa itu tiba dan bangsa Mongol memang menghancurkan kerajaan Tangut, jangan sampai memusnahkan kuil dan buku-buku yang ada di dalamnya. Firasat itu kemudian menjadi kenyataan dan Temujin selalu mengingat perkataan biksu tersebut dengan tidak menghancurkan kuil dan buku-buku yang dimiliki kerajaan Tangut.
Diterbitkan di: 02 April, 2010   

Sumber: http://id.shvoong.com/business-management/management/1988242-rahasia-sukses-seorang-pemimpin-besar/#ixzz27RLR56CU

shiyilang
http://satriabulan.blogspot.com/
28th July 2008, 19:35
Senjata paling ampuh dalam sebuah perang adalah Strategi, dan banyak jenderal ternyata mengandalkan strategi perangnya pada buku Seni Berperang karya Sun Tzu, yang ditulis kira-kira 2500 tahun yang lampau.
http://lr.china-embassy.org/eng/gyzg/jgiejgi/jgkdsjg/W020071017173462811174.jpg

Strategi Sun Tzu digunakan oleh Genghis Khan di abad ke 13 dalam menaklukkan wilayah kekuasaannya mulai dari Mongol, China, Siberia hingga mendekati Eropa.
Napoleon di masa muda membaca dan mempelajari buku itu dari para rahib Jesuit yang menterjemahkannya dari bahasa China di tahun 1782.
Cara berpikir dan bertindak Mao Tse Tung juga sangat dipengaruhi strategi Sun Tzu, seperti terlihat dalam buku Merah Mao.
Hitler juga mempelajari strategi Sun Tzu, dan menggunakannya saat merebut Polandia dalam operasi ‘Blitzkrieg’ yang berlangsung2 minggu.
Di tahun 1991, dalam operasi Desert Storm dan Desert Shield di kawasan Teluk, setiap anggota Marinir Amerika memiliki dan mempelajari buku strategi perang Sun Tzu. Strategi itu terbukti tetap relevan walau telah melewati rentang waktu 25 abad…

Dan inilah saya persembahkan Kitab Asli seni berperang Sun Tzu! Terjemahan asli dari bahasa Tiongkok

SENI BERPERANG oleh : Sun Tzu

13 bab Strategi militer klasik
1. Kalkulasi
2. Perencanaan
3. Strategi
4. Kekuatan pertahanan
5. Formasi
6. Kekuatan dan kelemahan
7. Manuver
8. Sembilan varuiasi
9. Mobilitas
10. Tanah lapang
11. Sembilan situasi klasik
12. Menyerang dengan api
13. Intelijen

Isi Tiap Bab.

I. Kalkulasi

“Perang adalah urusan vital bagi negara; jalan menuju kelangsungan hidup atau kehancuran. Oleh karena itu, mempelajari perang secara seksama adalah suatu keharusan;”
Lima hal yang harus dipertimbangkan dalam mempelajari peperangan :
1. Alasan moral : keyakinan rakyat dan kepentingan negara untuk tujuan bersama.
2. Alam : cuaca, iklim, waktu.
3. Situasi : jarak, sifat alami, kondisi fisik.
4. Kepemimpimnan : kebijaksanaan, kepercayaan diri, keberanian, belas kasihan.
5. Disiplin : imbalan, ancaman, hukuman, logistik.

Tujuh aspek dan fakta kalkulasi :
Untuk memulai perang setidaknya panglima harus memperhatikan beberapa fakta dilapangan seperti dibawah ini.
1. Siapa yang dapat mempersatukan rakyat dan angkatan bersenjata
2. Siapa yang memilki komandan yang lebih baik
3. Siapa yang mampu memanfaatkan iklim dan keadaan suatu daerah?
4. Siapa yang dapat memberi perintah dan disiplin yang lebih baik?
5. Pasukan mana yang lebih tangguh?
6. Anggota pasukan mana yang lebih terlatih?
7. Siapa yang memiliki sistem imbalan dan ancaman hukuman yang lebih adil?
Jika kita lebih mampu memenuhi semua faktor diatas melebihi musuh, maka kemungkinan menang kita diatas musuh, sangat wajar untuk memulai peperangan.
Jika faktor diatas kertas saja tidak mampu meyakinkan panglima untuk menang bagaimana dia dapat meyakinkan rakyat dan prajuritnya bahwa mereka semua akan berperang dan menang!
Jika tidak yakin menang untuk apa memulai perang!

Tipu muslihat :
perang dipenuhi oleh tipu muslihat dalam bentuk strategi, siapapun yang tidak mampu berstrategi dan tidak cakap dalam menggunakan tipu muslihat, tidak akan menang dalam perang apapun.
1. Yang mampu harus berpura-pura tidak mampu
2. Tampillah seolah-olah tak ada apa-apa padahal sedang mengaktifkan kekuatan.
3. Bila ingin menyerbu sasaran terdekat, seolah-olah sedang ingin menyerbu yang lebih jauh.
4. Bila ingin menyerbu daerah yang lebih jauh , seakan-akan ingin menyerbu daerah yang terdekat.

Eksploitasi :
Gunakan negaramu, ekonomimu, tentaramu dan segala daya upayamu untuk mengalahkan dan melemahkan musuhmu!
1. Pancing musuh dengan umpan yang kecil, lalu hancurkanlah setelah menyebarkan operselisihan diantara angkatan bersenjata.
2. Waspada musuh senantiasa siap siaga dan tanpa kelemahan.
3. Langkah mundur jika musuh kuat
4. Berpura-pura lemah sehingga musuh dikuasai rasa puas diri.
5. Sebar perselisihan jika kekuatan musuh bersatu padu.
6. Serang saat musuh tidak siap siaga.

Pertimbangan :
1. Kekuatan dan kelemahan pasukan diri dan musuh
2. Perencanaan yang cermat.

II. Perencanaan

Waktu adalah uang :
- Perbekalan
- Pengeluaran harian

Hindari pertempuaran yang berlarut :
- Moral jadi turun
- Biaya yang boros
- Tidak aman dan rentan kalah

Bertempurlah agar cepat menang
Manfaatkalah sumber-sumber kekuatan musuh :
Misal : bekal rampasan musuh
- Pancing amarah musuh
- Bangkitkan motivasi untuk membunuh
- Rangsang untuk merampas harta kekuatan musuh

Taktik jitu menentukan nasib sebuah bangsa :
- Perang cepat negara aman
-Perang berlarut larut, persediaan negara habis, ekonomi ambruk, motivasi tentara jatuh.

III. Strategi

Perbandingan jika pasukan kita berhadapan dengan musuh :
Jika pasukan kita 10 : 1 dari musuh= kepung dan serang
Jika pasukan kita 5 : 1 dari musuh= pecahkan dan bagilah musuh lalu serang
Jika pasukan kita 2 : 1 dari musuh= menyerang 2 arah
Jika pasukan kita 1 : 1 dari musuh= dahului perang
Musuh sedikit lebih besar bertahan.
Musuh lebih besar berkelit dari serangan.
Musuh jauh lebih besar, mundur.

Kepemimpinan:
1. Panglima bagaikan pilar negara
2. Cakap berperang menjadi negara kuat
3. Bukan pejuang yang baik negara menjadi lemah

Penguasa akan membahayakan angkatan bersenjata :
1. Memerintahkan maju / mundur saat waktu yang tidak tepat
2. Tak bisa memperlakukan kemiliteran tanpa tahu militer itu sendiri
3. Mengambil alih komando tanpa paham strategi militer.

Lima cara untuk menang :
1. Tahu saat perang dan tidak berperang
2. Tahu memanfaatkan kekuatan pasukan
3. Rebut simpati dan dukungan rakyat
4. Tunggu untuk antisipasi yang belum siap
5. Perwira cakap menjadi komandan yang tanpa campur tangan pemerintah.

Mengenal lawan dan diri sendiri :
1. Tahu kekuatan sendiri dan musush utuk mampu masuk dalam peperangan tanpa ancaman bahaya
2. Tahu kekuatan sendiri dan tak tahu kekuatan musuh memberikan kesempatan menang hanya separonya.
3. Tak tahu kekuatan sendiri dan musuh akan kalah.

IV. Kekuatan pertahanan

Alasan menyusun strategi :
1. Kita harus berjuang keras agar tidak kalah
2. Musuh yang harus terlebih dahulu membuat kesalahan besar baru kita mengalahkannya.
3. Kita tak bisa bilang kita tak akan kalah tapi kita tak bisa memastikan musuh akan membuat kesalahan sehingga kita meraih kemenangan, orang bisa tahu cara untuk menang tapi tidak bisa memastikan akan memperoleh kemenangan.
4. Yang merasa tidak yakin menang akan bertahan
5. Yang merasa akan menang maka menyeranglah
6. Meraka yang cakap dalam bertahan seolah-olah tak tampak oleh musuh
7. Mereka yang calak dalam hal bertahan akan menang bila tiba saatnya untuk menyerang.

Menang tanpa air mata :
1. Ahli taktik akan tetap bertahan dalam keadaan aman.
2. Tak pernah lewatkan kesempatan hancurkan musuh.
3. Yang ingin menang harus terlebih dahulu menciptakan kemenangan.

Pahlawan yang benar-benar sejati tidak pernah membanggakan kecakapan atau keberanian mereka.

Mereka menang karena memiliki rasa percaya diri serta kemampuan untuk tetap pada posisi yang aman

Mengatur posisi :

1. Ahli tatik mempunyai sasaran-sasaran jelas dan disiplin yang ketat dalam pasukan.
2. Ahli taktik cakap :
a. Ukur jarak
b. Memperkirakan ongkos
c. Memepelajari kekuatan
d. Memperhitungkan kesempatan
e. Merencakan kemenangan.

V. Formasi

Penyergapan tiba-tiba, konfrontasi langsung :
1. Atur pasukan (organisasi) besar dan kecil
2. Komando (Komunikasi) pasukan besar dan kecil
3. Pasukan besar.

Hakikat kejutan :
1. Perang adalah konfrontasi lansung
2. Pasukan yang melakukan kejutan akan menang

Serangan tiba-tiba dan kofrontasi langsung ada dalam peperangan, kombinasi kedunya membuat suatu variasi perang.

Kesiagaan

Gerakan.

VI. Kekuatan dan kelemahan

Inisiatif :
1. Pasukan pertama mengambil posisi yang fleksibel
2. Pasukan akhir ikut perang walau dalam keadaan kelelahan
3. Perwira melakukan gertakan mental
4. Umpan untuk mencapai tujuan yang dimaksud
5. Gertakan ke musuh
6. Ganggu musuh

Mengacaukan musuh :
1. Buat kegaduhan (kacaukan perhatian)
2. Serang satu arah

Ibarat air :
1. Tinggi ke rendah, menghindari musuh yang kuat tapi serang yang lemah
2. Ikut bentuk yang dilalui . Rencana berubah sesuai perubahan kubu musuh.
3. Tidak dominan pada suatu perubahan, ubah strategi sesuai perubahan pihak musuh.

shiyilang
28th July 2008, 19:36
VII. Manuver

Dari keterbatasan ke keuntungan ;
1. Strategi yang baik adalah lebih dahulu mencapai garis depan untuk menempati posisi yang menguntungkan lalu hancurkan musuh.
2. Atur jalan pintas
3. Hitung seksama keterbatasan menjadi keuntungan.
4. Sekalipun dalam keadaan yang prima tetap dalam keadaan yang waspada.

Keuntungan dan kerugian dalam manuver dan mobilitas:
1. Amankan perbekalan
2. Pasukan yang lincah maju terus tanpa istirahat
3. Organisir pasukan
4. Negara netral tidak boleh masuk dalam persekutuan
5. Jangan berperang yang belum pernah kita tahu kondisinya
6. Manfaatkan orang asli wilayah sebagai pemandu arah

Angin, hutan, api, dan gunung :
1. Serang saat waktu yang tepat
2. Jadikan Manuver pasukan yang efektif
Angin – cepat bagai tiupan angin
Hutan – tenag sesunyi hutan
Api – ganas bagai amukan api
Gunung – tahankan diri bagai gunung
Kegelapan – sembunyi tak tembus
Kilat – serangan tiba-tiba

VIII. Sembilan variasi

1. Jangan sekali-kali mencari perlindungan disuatu wilayah yang tidak aman
2. Jangan mengabaikan basa-basi diplomasi dalam meminta simpati suatu negara.
3. Jangan menunda suatu perjalanan pada saat suatu gerakan justru sulit dilakukan.
4. Dalam situasi penuh bahaya , merencanakan untuk meloloskan diri secepat mungkin.
5. Saat situasi sulit, bertempurlah sampai titik darah penghabisan
6. Ada rute perjalanan yang harus dihindari dan dipintasi agar dapat mengubah keadaan yang serba terbatas untuk memberikan peluang yang besar.
7. Biarkan musuh meloloskan diri sebagian walau punya kemampuan mengejar, pikirkan serangan berikutnya.
8. Untuk menghancurkan angkatan bersenjata, jangan terperdaya dengan kemudahan merebut kota.
9. jika perintah penguasa negara tidak mendukung kemajuan perang yang sedang berlangsung maka abaikan saja.

Kelemahan umum seorang komandan :
1. Saat sembarangan mudah dibunuh
2. Saat takut mudah ditangkap
3. Saat marah mudah dihasut
4. Saat sensitif mudah merasa hina
5. Saat emosional mudah gelisah

Akhir cerita panglima :
1. Bertempur untuk mati biasanya mati
2. Takut mati biasanya tertangkap
3. Tidak sabar biasanya mudah marah dan terima ejekan
4. Merasa terhormat biasanya menerima segala hal yang merendahkan
5. Terlalu baik hati biasanya terus menghadapi masalah.


IX. Mobilitas

Penyebaran :
1. Ketika bergerak maju, jangan melalui punggung gunung / bukit tapi lewat lembah
2. Naik dataran yang lebih tinggi untuk tahu posisi yang paling menguntungkan menyerang dan bertahan.
3. Jika musuh di dataran yang lebih tinggi, jangan sekali-kali melayani/mendahului serangan.
4. Segera seberangi sungai, jadi musuh tidak ambil kesempatan – jangan serang musuh saat musuh di sungai – seranglah musuh saat baru menapakkan kaki di daratan ketika separo kekuatan ada di sungai.
5. Dataran lebih tinggi lebih baik daripada sungai.
6. Jangan menyerang musuh dihulu sungai.
7. Bial bertempur ditempat berawa, tetaplah bertahan dekat dengan tepi rawa yang berumput.
8. Lebih bagus lagi bila dibelakang pasukanmu terdapat pepohonan , ini strategi untuk bertempur didaerah rawa.
9. Pertempuran di tanah datar, maka letakkanlah ditanah yang datar.

Strategi perang :
1. Jika pasukan musuh tampil tenang dan mantap berarti yakin akan posisi strategis dan kekuatan yang dimilikinya.
2. Jika pasukan musuh menantang, mereka sangat cemas gerak maju lawan.
3. Jika musuh pada posisi datar yang tidak menguntungkan berarti melakukan jebakan.

X. Tanah lapang/Medan

Tipe tanah lapang/medan pertempuran:
1. Mudah dilalui
2. Sulit dilalui
3. Netral : sama-sama sulit menyerang
4. Sempit
5. Berbahaya
6. Jangkaun jauh.

Bahaya yang dilakukan oleh pemimpin militer :
1. Sulit meloloskan diri.
2. Pembangkangan perintah dari bawahan
3. Guncangan
4. Kehancuran
5. Kekacauan
6. Gerakan mundur.

Panglima yang cakap merupakan aset yang paling berharga .
- Panglima wajib memerintahkan perang jika yakin pasukannya akan menang.
- Jika yakin akan kalah, jangan ikuti perintah penguasa untuk perang.

XI. Sembilan situasi klasik
1. Biasa-biasa – berada di wilayah sendiri.
2. Sederhana – wilayah musuh
3. Kritis – posisi yang sama-sama punya 2 pihak.
4. Terbuka – wilayah yang dapat dimiliki 2 pihak
5. Memegang komando – untuk merebut posisi strategis, komando semua daerah.
6. Serius – di dalam wilayah musuh
7. Berbahaya – wilayah yang tidak aman dan sukar
8. Sulit – wilayah yang merupakan jalur masuk dan keluar
9. Putus asa – terpojok

Keprajuritan yang cakap :
1. Paham hubungan internasional dalam hal diplomasi
2. Paham keadaan alam, gunung, rawa dan lainnya.
3. Paham dapat pemandu dari penduduk sekitar.

Ular dari gunung Chang :
1. Diserang kepala ekor melawan
2. Diserang ekor kepala melawan
3. Diserang tengahnya kepala dan ekor melawan.

XII. Menyerang dengan api

Lima serangan ganas :
1. Bakar pasukan musuh
2. Rebut atau hancurkan perbekalan mereka
3. Sarana transportasi diganggu
4. Gudang senjata dihancurkan
5. Jalur perbekalan di rusak.

Serang saat musim panas dan kering atau malam hari ketika angin berhembus kencang.

Bergerak dari kesempatan yang menguntungkan :
1. Menyerang jika yakin menang.
2. Penguasa tidak menyatakan perang karena rasa marah
3. Komandan menyatakan perang bukan karena rasa dengki
4. Berperang jika punya tujuan yang pasti

XIII. Intelijen

Jenis mata-mata :
1. Penduduk setempat lawan
2. Perwira militer dalam dewan istana
3. Mata-mata yang beralih haluan tetapi dapat dibeli
4. Mata-mata pembawa kematian – tawanan yang diinterogai
5. Mata-mata pembawa kepastian – membawa informasi dengan selamat

Upah yang besar bagi mata-mata

Rahasia

Info dari mata-mata dianalisa

Bidang intelijen merupakan kegiatan yang paling penting dalam peperangan sebab tidaklah akan tersusun suatu rencana perang yang efektif tanpa informasi dari musuh.

Selesai

Coba anda baca pelajari dan telaah maka anda akan mendapat hikmahnya dalam pertempuran, olahraga, pertandingan, masalah pekerjaan, bisnis, politik maupun masalah keluarga.
Sun tzu adalah cendekiawan yang juga panglima militer yang sangat luar biasa. semakin dibaca anda akan kagum bagaimana manusia dr 2500 tahun yang lalu nasihat militernya tidak lekang dimakan jaman.

Kitab suntzu adalah salah satu buku dinas komando utama sebagian besar Angkatan bersenjata saat ini.
bayangkan buku kuno yang masih dipakai sampai sekarang dalam praktek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar